Wisata Alam Pemandian Ie Suum
Sisi depan bundaran Ie Seum |
Aceh memang sangat kaya dengan wisata alam, kalau laut suasana pantai yang indah, gunung yang hijau dan bagus, sungai air yang jernih, tidak salah kalau ada pepatah yang mengatakan indah gunung karena kayu, indah sungai karena batu, indah laut karena pemandangannya dan indah Aceh karena wisata alamnya. Kali ini penulis akan kasih tahu satu tempat wisata yang mungkin belum anda tahu yaitu pemandian air panas alami, yaitu Ie Seum (air panas) namanya.
Kaki Gunung Tempat keluarnya sumber Ie Seum |
Aliran Ie Seum diarahkan kebawah agar tertampung dalam bak kolam pemandian |
Berhubung jalan sudah mulus jadi perjalanan dari Kota Banda Aceh
menuju ke lokasi wisata Ie Seum, jaraknya sekitar 45 km. Sekitar 1 jam
perjalanan, berlibur dihari libur sangat menyenangkan apalagi liburannya
bersama keluarga. Jika bergerak dari Banda Aceh – Krueng Raya memang banyak
sekali tempat tujuan wisata jadi tak heran jika diperjalanan nanti anda mungkin
mengalami kondisi yang padat pada satu jalur. Itu tidak masalah asalkan
perjalanan dilakukan secara perlahan InshaAllah aman sampai tujuan.
Jika sudah berkunjung disana nanti, jangan lupa menikmati Air Panas yaitu
mandi dikolam yang sudah disediakan sambil berendam selain banyak manfaatnya juga bisa kita gunakan untuk
merebus telur ayam di air tersebut, tanpa dipanaskan dengan kayu atau kompor
pasti rasanya ueeenak karena merebusnya di air panas secara alami. Jika
berminat langsung datang di tempat pemandingan Ie Seum.
Terimakasih semoga bermanfaat.
hy
ReplyDelete